bagian depan
bagian belakang
Kamis, 29 Maret 2012
Selasa, 20 Maret 2012
Cara mengetahui jaringan konek tidak dengan internet
Ada beberapa cara untuk mengetahui koneksi-koneksi yang terjadi di jaringan anda.
Ada cara manual dan cara otomatis. Cara manual adalah dengan menggunakan program bawaan dari sistem operasi windows. Sedangkan cara otomatis adalah dengan menggunakan program aplikasi lain yang berfungsi sama namun biasanya memiiki fungsi yang lebih baik dari cara manual.
Cara yang pertama adalah cara manual dengan menjalankan program netstat. Buka command promt, klik menu start –> Run, ketik cmd lalu enter atau klik OK. Setelah terbuka, ketikkan netstat –n lalu enter.ket : parameter –n berfungsi untuk menampilkan alamat IP bukan nama host.
Pada bagian proto terlihat protocol yang digunakan. Local Address adalah alamat IP yang saya gunakan. Foreign Address adalah alamat IP yang terhubung dengan saya. Nomor setelah alamat IP adalah nimor port yang terbuka. State menjelaskan status koneksi yang terjadi.
Cara yang otomatis adalah dengan menggunakan program aplikasi yang berfungsi untuk network monitoring. Salah satu yang saya suka adalah CallerIP. Sayangnya saya belum dapat serial number atau crack untuk program ini. Sehingga anda harus membayar untuk mendapatkan full version dari program ini. Kalau mau di coba bisa download versi trialnya (link untuk download saya sediakan di bawah).
Tentu saja callerIP memiliki banyak kelebihan dibandingkan netstat. Bisa dikatakan CallerIP adalah versi canggih dari program netstat. Keunggulan dari netstat adalah gratis diberikan oleh sistem operasi.
Selain memiliki kolom ‘state’ yang memperlihatkan status koneksi, callerIP juga bisa melihat waktu terjadinya koneksi dan jenis koneksi apakah koneksi yang dilakukan dari komputer luar (out) atau koneksi dari komputer luar ke komputer anda (In). Selain itu jenis aplikasi yang melakukan koneksi juga ditampilkan pada kolom ‘application’.
Anda bisa mengetahui informasi atau arti dari setiap kolom dengan mengklik header dari kolom dan kolom tersebut akan memunculkan sebuah window penjelasan. Dan tentu saja CallerIP menampilkan peta lokasi dunia dari koneksi yang terjadi.
Langganan:
Postingan (Atom)